IPHONE 6S
Selain merilis smartphone terbaru, Apple juga merilis sistem operasi terbarunya yaitu iOS 9. Hadirnya iOS 9 siap mengoptimalkan kinerja iPhone 6s agar semakin responsif dan mampu menjalankan banyak aplikasi dan game dengan lancar. Menariknya lagi, Apple menghadirkan warna baru yakni rose gold, yang terlihat begitu feminim karena diciptakan untuk pengguna iPhone wanita. Namun sayangnya, kami tak menjumpai adanya perubaha radikan antara desain iPhone 6 dan iPhone 6s, bahkan bisa dikatakan desain smartphone terbaru ini lebih tebal dan berat. Nah bagi sobat yang penasaran berapa harga iPhone 6s tersebut, mari simak informasi dibawah ini.
Kartu Sim | Single Sim (Nano-Sim) |
Ukuran (P x L x T) | 138.3 x 67.1 x 7.1 mm |
Berat | 143 g |
Tipe Layar | LED-backlit IPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors |
Ukuran Layar | 4.7 inches, 750 x 1334 pixels (~326 ppi pixel density), Ion-strengthened glass, oleophobic coating |
Memori | Internal 16/64/128 GB |
Ram | 2 GB RAM |
Sistem Operasi | iOS 9 |
Processor | Apple A9 |
Kecepatan Internet | HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat6 300/50 Mbps, EV-DO Rev.A 3.1 Mbps |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Bluetooth v4.1, Port MicroUSB 2.0, A-GPS, GLONASS, NFC |
Kamera Belakang | 12 MP, 4608 x 2592 pixels, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash, 2160p@30fps, 1080p@60fps,1080p@120fps, 720p@240fps, optical stabilization |
Kamera Depan | 5 MP, 1080p@30fps, 720p@240fps, face detection, HDR, panorama |
Baterai | Non-removable Li-Po 1715 mAh |
Fitur |
|
Satu lagi smartphone selfie yang bisa menjadi alternatif bagi sobat hariangadget yang mencari smartphone selfie berkualitas tinggi. Smartphone bernama Samsung Galaxy J7 ini, sudah hadir di Indonesia dan dijual dengan harga dibawah 4 Juta Rupiah. Walaupun dari segi harga lebih mahal dibandingkan Galaxy J5 yang dibanderol dibawah 3 Juta Rupiah, namun ponsel ini menawarkan dukungan spesifikasi lebih tinggi, dimana pada sektor hardware, telah diperkuat oleh processor Octa Core dan Ram berukuran 1.5 Ghz.
Sebagai smartphone yang di khususkan untuk berfoto selfie, Samsung Galaxy J7 telah dilengkapi kamera berkualitas pada sisi depan dan belakang. Menariknya, pada bagian depan telah disempatkan sebuah lampu kilat LED FLash yang siap mempertajam jepretan foto selfie ketika dipakai dimalam hari. Selain itu, ponsel ini juga memiliki layar berukuran 5.5 inchi, yang mempermudah sobat melihat hasil foto yang diambil memakai kamera depan 5 Megapixel, maupun kamera belakang 13 Megapixel.
iPAD MINI 4
Pada acara perilisan iPhone 6s series, Apple tidak hanya merilis iPad Pro sebagai tablet terbarunya, namun juga merilis “iPad Mini 4” untuk meneruskan kesuksesan iPad Mini 3 yang dirilis satu tahun yang lalu. Menariknya tablet ini memiliki bentuk lebih tipis dan memiliki peforma dapur pacu lebih baik dibandingkan iPad Mini generasi sebelumnya. Sementara untuk layarnya, tetap mengandalkan layar berukuran 7.9 inchi dengan resolusi retina display yang siap memberikan tampilan visual memukau dan gambar sangat jernih saat sobat menonton film dan bermain game pada layar canggih berteknologi Full Lamination.
Kehebatan spesifikasi iPad Mini 4 memang masih dibawah Apple iPad Pro, karena harga jualnya dibuat lebih murah. Walaupun begitu, menurut kami harga iPad Mini 4 termasuk dalam kategori sangat mahal, karena harga termurahnya adalah sekitar 7 Jutaan.